JAKARTA, KOMPAS.TV – Greta Irene, kakak Laura Anna ikut hadir dan mendengarkan bacaan tuntutan Jaksa Penuntut Umum untuk Gaga Muhammad, di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Selasa (4/1/2021).
Usai persidangan, Greta Irene tidak banyak berkomentar.
"Aku jujur enggak tahu harus nanggepinnya kayak gimana juga," kata Grera Irene, Selasa (4/1/2022).
Greta pun menanggapi tuntutan 4,5 tahun penjara untuk Gaga Muhammad.
"Kalau ditanya adil apa enggak, Aku masih enggak tahu adilnya itu bagaimana," tambahnya.
Dengan suara bergetar Greta merasa apapun tuntutan dan putusan hakim, tidak akan bisa mengembalikan Laura Anna.
Baca Juga: Gaga Muhammad Dituntut 4,5 Tahun Penjara, Ini Hal yang Memberatkannya
"Enggak akan ada yang bisa gantiin adek aku sih emang. Harapan keluarga dia (Laura) kembali lagi," ucap Greta.
Laura Anna meninggal dunia pada 15 Desember 2021, dua tahun sejak mengalami kecelakaan mobil bersama Gaga Muhammad.
JPU mengatakan terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan melakukan tindak pidana mengemudikan kendaraan bermotor.
Karena kelalaiannya mengakibatkan kecelakaan lalu lintas dan mengakibatkan korban Laura Anna alami luka berat.
Video Editor: Rian
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.