JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengimbau masyarakat Jakarta tidak menggelar arak-arakan maupun menyalakan kembang api menuju pergantian tahun 2022.
"Kami minta seluruh warga Jakarta untuk tidak ke luar rumah, tidak melakukan arak-arakan dan kembang api," kata Riza kepada wartawan di Jakarta Utara, Jumat (31/12/2021).
Ia meminta kerja sama dari masyarakat Jakarta pada perayaan tahun baru 2022 ini untuk bersama-sama memastikan tidak ada peningkatan kasus Covid-19.
"Kami minta kerja sama seluruh warga agar kami bisa memastikan bahwa DKI Jakarta bisa dijaga, tidak ada peningkatan," kata Riza.
Terlebih dengan ditemukannya varian Omicron yang menular dengan cepat.
"Kami tidak ingin DKI Jakarta dan Indonesia menjadi bagain dari penyebaran varian baru Omicron, jadi kami minta kerja sama dan disiplinnya," ujar Riza.
Baca Juga: Ini 11 Kawasan di Jakarta yang Ditutup Saat Malam Tahun Baru 2022
Diketahui, pada malam pergantian tahun 2022 ini Polda Metro Jaya akan memberlakukan Crowd Free Night (CFN) di sejumlah kawasan di Jakarta mulai Jumat (31/1) pukul 22.00 WIB hingga Sabtu (1/1/2022) pukul 04.00 WIB.
11 kawasan yang akan ditutup malam ini ialah:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.