Kompas TV nasional peristiwa

Kaget Sandiaga Uno Jalan Kaki, Prabowo Baru Tahu Ternyata Kantornya Berdekatan

Kompas.tv - 25 Desember 2021, 09:22 WIB
kaget-sandiaga-uno-jalan-kaki-prabowo-baru-tahu-ternyata-kantornya-berdekatan
Tangkapan layar dari unggahan terbaru Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno di akun Instagram pribadinya @sandiuno, Sabtu (25/12/2021). (Sumber: Instagram/@sandiuno)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto ternyata baru sadar bahwa kantornya berdekatan dengan kantor Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.

Fakta menarik ini terungkap ketika Sandiaga membagikan momen pertemuan terbarunya dengan Prabowo lewat video yang diunggah pada akun Instagram probadinya @sandiuno, Sabtu (25/12/2021).

Bahkan, dari rekaman video tersebut dapat diketahui pula bahwa Sandiaga hanya perlu berjalan kaki untuk menuju ke kantor mantan partnernya dalam Pilpres 2019 lalu itu, karena saking dekatnya.

"Saya kira Anda (Sandiaga) kantornya di Kebayoran, ternyata deket sini," ucap Ketua Umum Partai Gerindra tersebut.

Baca Juga: Kamrussamad: Saya Bicara Seperti Itu karena Ingin Selamatkan Sandiaga dari Politik Identitas

"Iya, Pak. Makanya saya jalan kaki," jawab Sandiaga, mengingat jarak kantor keduanya tak lebih dari 200 meter.

Dalam unggahannya tersebut, Sandiaga juga mengungkapkan, betapa senangnya ia dapat bertemu dengan Prabowo di sela-sela jadwal padat keduanya.

Sandiaga menjelaskan, pertemuannya dengan Prabowo itu lebih banyak membahas isu-isu terkini, khususnya yang menyinggung sektor ekonomi.

Pihaknya mengaku paham betul bahwa masyarakat ingin kebangkitan ekonomi segera terwujud.

"Kemarin saya sampaikan bahwa di sektor yang saya sedang ditugasi ini kebangkitan sudah mulai terasa, lapangan kerja sudah mulai kembali tercipta," kata Sandiaga.

Sandiaga pun berharap bahwa pertemuannya dengan Prabowo bisa bersama-sama memberikan pesan optimistis kepada masyarakat.

"Sekaligus memastikan bahwa program yang pemerintah hadirkan telah tepat sasaran, tepat manfaat dan tepat waktu," jelass Sandiaga, menutup keterangan unggahan terbarunya itu.

Baca Juga: Hasil Survei: Pasangan Ganjar-Sandiaga Kalahkan Prabowo-Puan

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x