Kompas TV olahraga kompas sport

Shin Tae-yong Akui Taktiknya Tidak Berjalan Maksimal saat Indonesia Vs Singapura, Ini Alasannya

Kompas.tv - 23 Desember 2021, 09:13 WIB
shin-tae-yong-akui-taktiknya-tidak-berjalan-maksimal-saat-indonesia-vs-singapura-ini-alasannya
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong masuk nominasi sebagai pelatih terbaik di fase grup Piala AFF 2020. (Sumber: AFF Cup)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Fadhilah

KOMPAS.TV - Timnas Indonesia harus puas bermain imbang 1-1 saat berhadapan dengan Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu (22/12/2021).

Skuad Garuda unggul lebih dulu lewat gol dari Witan Sulaeman (menit ke-28)

The Lions membalas satu gol yang dicetak oleh Ikhsan Fandi (70').

Timnas Indonesia gagal mempertahankan performa apik pada pertandingan sebelumnya saat melawan Malaysia.

Jeda waktu yang hanya tiga hari diperkirakan menjadi masalah bagi Rachmat Irianto dkk.

Pemulihan pemain kurang maksimal dan Skuad Garuda tidak bisa melakukan tekanan ketat kepada lawan seperti saat laga menghadapi Harimau Malaya.

Baca Juga: Pelatih Singapura Optimistis Singkirkan Indonesia di Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2020

Di lapangan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan bahwa jika satu instruksinya kurang berjalan.

Menurutnya, dia meminta bermain agresif dan lebih banyak memberikan tekanan ke lawan.

Selain itu, pelatih asal Korea Selatan ini mendorong Skuad Garuda untuk meningkatkan intensitas seperti saat melawan Malaysia.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x