MAKASSAR, KOMPAS.TV – Gempa magnitudo 7,4 mengguncang Nusa Tenggara Timur (NTT) dan sekitarnya pada hari ini, Selasa (14/12/2021).
Peristiwa gempa yang menimpa Nusa Tenggara Timur (NTT) terjadi sekitar pukul 10.20 WIB.
Guncangan ini terasa kuat hingga di Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Salah satu lokasi yang merasakan gempa yakni di Jalan Pengayoman, Makassar, Sulawesi Selatan.
Dimana di lokasi tersebut terdapat banyak sekali perhotelan dan perkantoran.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Gempa 7.5 Magnitudo Terjadi di Laut Flores, BMKG Keluarkan Peringatan Dini Tsunami
Warga, tamu hotel, dan para pegawai kantor berhamburan keluar gedung untuk menyelamatkan diri dan menghindari gempa susulan.
Sementara itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menerbitkan peringatan dini tsunami untuk sejumlah wilayah di Indonesia menyusul terjadinya gempa yang terjadi di NTT.
Adapun wilayah yang berpotensi tsunami, antara lain NTT, NTB, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Tenggara.
BMKG meminta wilayah yang berpotensi terjadinya tsunami untuk selalu waspada.
Baca Juga: Gempa Susulan Magnitudo 5,5 di Laut Flores, Warga Diminta Terus Waspada
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.