Kompas TV internasional kompas dunia

Ditemukan Satu Kasus Positif Covid-19, Australia Langsung Tutup Total Gedung Parlemen Nasional

Kompas.tv - 5 Desember 2021, 17:29 WIB
ditemukan-satu-kasus-positif-covid-19-australia-langsung-tutup-total-gedung-parlemen-nasional
Gedung parlemen Australia dan seluruh kegiatan ditutup untuk umum usai ditemukan kasus positif Covid-19 pada salah satu staf anggota parlemen, seperti dilansir Straits Times, Minggu (5/12/2021). (Sumber: Straits Times)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Edy A. Putra

SYDNEY, KOMPAS.TV - Gedung Parlemen Australia akan ditutup untuk umum dalam waktu dekat setelah seorang staf politik pemimpin Partai Hijau Adam Bandt dinyatakan positif terinfeksi virus corona.

Seperti dilansir Straitst Times, Minggu (05/12/2021), staf tersebut sudah menjalani vaksinasi penuh dan dinyatakan positif setelah kembali ke Melbourne usai mengunjungi Parlemen pekan lalu, kata juru bicara Bandt dalam sebuah pernyataan.

Bandt, yang juga sudah menjalani vaksinasi penuh, dan staf lain yang berada di Canberra pekan lalu dinyatakan negatif Covid-19, menurut pernyataan itu.

Mengingat hasil positif, para pejabat Parlemen "memutuskan Gedung Parlemen harus ditutup untuk umum sampai pemberitahuan lebih lanjut," kata Departemen Layanan Parlemen dalam sebuah pernyataan terpisah.

Baca Juga: Mantan Staf Klaim Ditindas selama Berselingkuh, Menteri Australia Ini Disingkirkan dari Kabinet

Ribuan orang turun ke jalan di kota-kota besar Australia pada Sabtu (20/11/2021), menentang kewajiban mengikuti vaksinasi Covid-19. Sementara massa tandingan dengan jumlah lebih kecil berunjuk rasa mendukung kewajiban vaksinasi. (Sumber: The West Australian)

Pihak berwenang mengatakan mereka sedang melacak kontak erat dan lokasi paparan di Parlemen, serta di komunitas yang lebih luas.

Canberra melaporkan enam kasus infeksi baru pada hari ini, Minggu (05/12/2021), kata juru bicara Departemen Kesehatan melalui telepon.

Negara bagian tetangga Canberra, New South Wales, mencatat 286 kasus infeksi baru. Sementara negara bagian Victoria mencatat 980 kasus baru, menurut pernyataan terpisah Departemen Kesehatan di Twitter.




Sumber : Kompas TV/Straits Times




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x