Kompas TV olahraga kompas sport

Kalah dari Pasangan Malaysia, Pramudya/Yeremia Tersingkir dari BWF World Tour Finals 2021

Kompas.tv - 2 Desember 2021, 18:17 WIB
kalah-dari-pasangan-malaysia-pramudya-yeremia-tersingkir-dari-bwf-world-tour-finals-2021
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan tersingkir dari di laga BWF World Tour Finals 2021, Kamis (2/12/2021). (Sumber: Twitter @INABadminton/PBSI)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

NUSA DUA, KOMPAS.TV - Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan

Menghadapi pasangan Malaysia Ong Yew Sini/Teo Ee Yi, Pram/Yere harus menyerah dalam pertandingan tiga gim 21-12, 11-21 dan 18-21.

Dengan kekalahan ini, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan harus tersingkir dari BWF World Tour Finals 2021.

Di gim pertama, pasangan Indonesia mampu memulai pertandingan dengan baik dengan terus memimpin perolehan angka. 

Saat interval gim, Pramudya/Yeremia sukses memimpin jauh 11-6 atas Ong/Teo.

Seusai interval, permainan apik terus dipertontonkan wakil Indonesia itu. 

Dengan mudah mereka mampu meraih poin demi poin untuk merebut gim pertama 21-12.

Di gim kedua, pasangan Malaysia yang butuh kemenangan untuk memastikan diri lolos ke babak selanjutnya bangkit. 

Wakil negeri Jiran itu giliran yang terus memimpin perolehan angka atas Pramudya/Yeremia.

Keunggulan 6-11 pun dimiliki oleh pasangan Malaysia atas Pram/Yere.

Baca Juga: Cedera Kambuh, Kento Momota Putuskan Mundur dari BWF World Tour Finals 2021

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : BWF/PBSI




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x