Kompas TV olahraga kompas sport

Persib vs Persija: Alfriyanto Nico Kecewa karena Absen Perkuat Macan Kemayoran

Kompas.tv - 20 November 2021, 16:02 WIB
persib-vs-persija-alfriyanto-nico-kecewa-karena-absen-perkuat-macan-kemayoran
Selebrasi pemain Persija Jakarta, Alfriyanto Nico, seusai mencetak gol dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 24 September 2021. (Sumber: BOLASPORT/MUHAMMAD ALIF AZIZ)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

SOLO, KOMPAS.TV - Alfriyanto Nico tak bisa membela Persija Jakarta saat timnya bertemu Persib Bandung dalam laga penuh gengsi  lanjutan Liga 1 2021 yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (20/11/2021).

Pasalnya, Alfriyanto Nico saat ini tengah ikut menjalani pemusatan latihan (TC) timnas U-18 Indonesia di Turki.

Dengan itu, dipastikan dia absen dan tak akan ikut membantu tim.

Namun, dengan absennya pemain berusia 18 tahun itu tentu akan mempengaruhi kekuatan tim.

Bagaimana tidak? Nico selalu mendapat kepercayaan pelatih Persija, Angelo Alessio untuk mengisi posisi bek sayap.

Baca Juga: Pemain Persib: Wasit Harus Netral di Pertandingan Melawan Persija!

Meski harus bersaing dengan pemain-pemain senior seperti Osvaldo Haay, Riko Simanjuntak dan yang lainnya.

Nico pada akhir-akhir ini selalu dipercaya bermain mengisi posisi Osvaldo Haay ataupun Riko Simanjuntak yang saat mereka tak bisa bermain.

Tetapi hal itu mulai berubah saat ia menjadi pemain yang krusial bagi tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut.

Pemain asal Solo itu berhasil mencetak gol pertamanya untuk Persija saat mengalahkan Persela Lamongan, 2-1 pada pekan keempat.

Tak berhenti disitu, Nico juga bermain fantastis ketika Persija membungkam Madura United 3-2.

Selain sukses mengukir gol kedua bagi Macan Kemayoran, dia juga mampu membuat lini pertahanan lawan kocar-kacir.

Namun, sekarang dengan absennya Nico tentu saja Persija dalam masalah besar.

Sebab, Persija masih belum bisa memainkan Novri Setiawan dan juga Osvaldo Haay yang masih dilanda cedera.

Tetapi Nico juga tak bisa memperkuat Persija karena saat ini tengah menjalani TC di Turki.

Absen pada laga penuh gengi melawan Persib itu, Nico mengaku kecewa.

Namun, sebagai pemain profesional menurutnya membela negara adalah yang utama.




Sumber : BolaSport




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x