MANADO, KOMPAS.TV- Harga minyak goreng mengalami kenaikan seperti yang terpantau di salah satu pasar tradisional kota manado tepatnya di Pasar Pinasungkulan. Pada kondisi normal harga minyak goreng curah 15.000 per kilogram, kini dijual seharga 19.000 per kilo gram.
Pedagang mengaku, kenaikan harga minyak goreng mulai terjadi dua bulan belakangan.
Kenaikan harga ini dipicu tingginya harga jual minyak goreng dari distributor dan perusahaan tempat pedagang eceran ini biasa membeli minyak goreng.
Mahalnya harga minyak goreng menyebabkan penjualan harian mengalami penurunan drastis.
Seorang pedagang di Pasar Pinasungkulan mengaku, biasanya terjual 60 kilo gram minyak goreng per hari, kini penjualan berkurang jauh dan hanya terjuadl 20 kilo gram per hari.
Selain harga minyak goreng curah yang juga mengalami kenaikan, minyak goreng kemasan pun dijual lebih mahal.
Pedagang berharap, kenaikan harga minyak goreng bisa diintervensi Pemerintah sehingga lonjakan harga terutama jelang hari raya Natal dan Tahun baru bisa diredam.
#kompastvmanado #minyakgoreng #pasarpinasungkulan
Yannemieke Singal Kompas tv Manado
Saksikan Siaran Kompastv :
Chanel 46 UHF
Fb : Kompastv Manado
Yt : Kompastv Manado
Alamat Studio Kompastv Manado
Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun
Kecamatan Malalayang, Kota Manado
Sulawesi Utara
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.