Kompas TV internasional kompas dunia

Adidas Sebut Wayang Kulit dari Malaysia, Warganet Indonesia Marah-Marah

Kompas.tv - 15 November 2021, 23:11 WIB
adidas-sebut-wayang-kulit-dari-malaysia-warganet-indonesia-marah-marah
Unggahan Adidas Singapura yang menuai kontroversi di kalangan warganet Indonesia. Tangkapan layar diambil pada Senin (15/11/2021). (Sumber: Tangkapan layar Instagram)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Fadhilah

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Unggahan media sosial perusahaan sepatu dan perlengakpan olahraga, Adidas, menuai kecaman. Pasalnya, unggahan itu menyebutkan wayang kulit berasal dari Malaysia.

Unggahan tersebut dibuat oleh akun Instagram resmi Adidas Singapura. Akun tersebut sedang mempromosikan produk sepatu terbaru Adidas yang dirilis dalam koleksi Ultraboost City Pack.

Adidas Singapura menyiarkan unggahan tersebut pada Selasa (9/11/2021) lalu. Namun, hingga Senin (15/11), warganet Indonesia terlihat masih meramaikan unggahan tersebut.

Baca Juga: Adidas Resmikan Lapangan Sepak Bola Paul Pogba

“Rayakan warisan budaya Malaysia melalui mata @JAEMYC (desainer Adidas) dalam (produk) #UltraBoost DNA City Pack kami selanjutnya,” tulis Adidas dalam takarir unggahan tersebut.

“Desain ini memberi penghormatan untuk Wayang Kulit, bagian signifikan dari identitas dan warisan budaya Malaysia dengan meleburkan elemen-elemen Wayang Kulit dengan palet warna modern, dalam sebuah pendekatan “lawas-ketemu-baru” dalam UltraBOOST DNA,” lanjut takarir itu.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by adidas Singapore (@adidassg)

Sontak unggahan ini pun menuai respons yang umumnya negative dari warganet Indonesia. Warganet memprotes Adidas sekaligus menekankan bahwa wayang kulit merupakan warisan budaya Indonesia.

Sejumlah warganet meminta Adidas memeriksa kembali informasi yang disampaikannya serta mempertegas argumen dengan emoji api.

Wayang kulit sendiri umum diakui sebagai bagian kebudayaan Indonesia. UNESCO mengategorikannya sebagai warisan budaya tak benda Indonesia sejak 2003.

Baca Juga: Merugi, Adidas Akan Jual Saham Reebok

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x