Kompas TV regional berita daerah

Sidak Pasar, Disperindag Temukan Harga Minyak Goreng Naik

Kompas.tv - 12 November 2021, 06:10 WIB
Penulis : KompasTV Manado

MANADO, KOMPAS.TV- Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Manado melakukan inspeksi mendadak di dua pasar tradisional di kota Manado. Sidak pemantauan harga bahan pokok ini menemukan kenaikan harga minyak goreng.

Pedagang dan distributor minyak goreng yang ditemui mengatakan, kenaikan mulai terjadi sejak beberapa pekan belakangan.

Di tingkatan distributor, harga normal minyak goreng per galon ukuran 20 liter dijual 290 ribu rupiah, sementara saat ini harga per galon dijual 356 ribu rupiah.

Sementara di tingkatan pedagang pengecer harga jual minyak goreng per kilogram dari normal 16.000-17.000 per liter, kini menjadi 20 ribu rupiah per liter.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Manado Hendrik Warokka mengatakan, kenaikan harga minyak goreng disinyalir akibat  produksi minyak  di tingkatan produsen yang terbatas di masa pandemi COVID-19 .

Meski mengaku terjadi kenaikan, pihaknya mengatakan akan terus melakukan pemantauan harga bekerjasama dengan PD Pasar selaku pengelola pasar tradisional di kota Manado, sehingga tidak terjadi kenaikan yang signifikan. Apalagi dalam waktu dekat ini masyarakat akan menghadapi hari raya keagamaan natal dan tahun baru.

Dalam sidak kali ini, tim Dinas Perindustrian dan Perdagangan kota Manado menemukan harga bahan pokok seperti beras, tepung terigu dan bumbu dapur terpantau stabil.

#kompastvmanado #disperindagmanado #sidakpasar

Yannemieke Singal Kompas tv Manado

Saksikan Siaran Kompastv :                   

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Opini

Urbi Et Orbi

1 Januari 2025, 02:00 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x