Kompas TV nasional berita utama

Jokowi: Jenderal Andika Perkasa Dilantik Jadi Panglima TNI Minggu Depan

Kompas.tv - 11 November 2021, 14:27 WIB
jokowi-jenderal-andika-perkasa-dilantik-jadi-panglima-tni-minggu-depan
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam Pembukaan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) Otonomi Expo tahun 2021 (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Fadhilah

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pelantikan Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI akan dilakukan pekan depan.

Kendati demikian, Jokowi menuturkan bahwa hari tepatnya masih dicari yang terbaik.

Pernyataan itu disampaikan oleh Presiden Jokowi dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-10 Partai Nasional Demokrat, Kamis (11/11/2021).

“Inshaallah minggu depan, harinya masih dicari hari baik,” ujarnya.

Sebelumnya seperti diberitakan, Komisi I DPR telah menyetujui pemberhentian dengan hormat Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI.

Baca Juga: Jokowi: Saya Tak Ingin Mental Terjajah Masih Bercokol, Ketemu Bule Saja Kayak Ketemu Siapa Gitu

Kemudian, Komisi I DPR juga telah memutuskan menyetujui pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto untuk jabatan Panglima TNI adalah Jenderal Andika Perkasa yang sebelumnya adalah KASAD.

“Komisi I DPR RI memutuskan menyetujui pemberhentian dengan hormat Marsekal Hadi Tjahjanto,” kata Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid dalam Rapat Paripurna.

“Memutuskan kedua Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI. Kami ucapkan terima kasih, demikian laporan Komisi I,” tambah Meutya.

Dalam sidang rapat paripurna, Ketua DPR RI Puan Maharani kemudian bertanya kepada peserta sidang apakah menyetujui laporan Komisi terkait jabatan Panglima TNI.

“Terima kasih kami ucapkan. Sekarang perkenankan kami menanyakan kepada sidang dewan yang terhormat apakah laporan Komisi I dapat disetujui?” tanya Puan.

“Setuju,” jawab seluruh peserta Rapat Paripurna.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x