JAKARTA, KOMPAS.TV - Google memeringati Hari Pahlawan 2021 yang jatuh pada hari Rabu (10/11/2021) dengan mengenang Ismail Marzuki. Ilustrasi Google Doodle tersebut dilukis secara apik oleh seniman asal Indonesia Ykha Amlez.
Google mengenang Ismail Marzuki sebagai komposer lagu-lagu patriotik yang menjadikannya pahlawan nasional selama gerakan kemerdekaan Indonesia.
Ismail Marzuki lahir pada 11 Mei 1914 di Kwitang, Jakarta Pusat ketika wilayah tersebut masih berada dalam kekuasaan kolonial Belanda.
Baca Juga: Ini Puluhan Link Twibbon yang Bisa Digunakan Saat Hari Pahlawan 2021
Marzuki muda ditempa dengan latihan berjam-jam untuk menguasai berbagai alat musik seperti harmonika, saksofon, mandolin, gitar, ukulele, biola, akordion, dan piano. Dia menyusun lagu pertamanya pada usia 17 tahun.
Didapuk sebagai pemimpin Orkestra Studio Jakarta pada 1995. Marzuki menyusun lagu Pemilihan Umum pertama di Indonesia.
Pemerintah menobatkannya sebagai Pahlawan Nasional pada 2004 silam. Namanya diabadikan sebagai pusat seni di Jakarta yakni Taman Ismail Marzuki (TIM).
Baca Juga: Kerap Ditanyakan, Ini Urutan Upacara Hari Pahlawan dan Hening Cipta Hari Ini
Di TIM masyarakat dapat memelajari Ismail Marzuki dengan detail, jelas saja taman itu juga memamerkan koleksi pribadi Ismail dan banyak instrumennya.
Ismail Marzuki meninggal pada usia 44 tahun, 25 Mei 1958 di Tanah Abang, Jakarta Pusat akibat penyakit paru-paru.
Dia dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Karet Bivak, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Promo Hari Pahlawan, Ini Daftar Kereta Gratis untuk Veteran, Guru, dan Nakes
Sumber : Google
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.