SAARBRUCKEN, KOMPAS.TV - Dua wakil Indonesia di sektor ganda putra mendapatkan hasil yang berbeda di babak 16 besar Hylo Open 2021.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana harus menghentikan langkahnya di Hylo Open usai kalah dari pasangan Inggris Ben Lane/Sean Vendy. Bagas/Fikri takluk dari Lane/Vendy dua gim langsung 14-21 dan 15-21.
Di gim pertama sebenarnya Bagas/Fikri mampu memberikan perlawanan kepada Lane/Vendy. Namun pengalaman lebih yang dimiliki pasangan Inggris membuat Bagas/Fikri tak berdaya di gim pertama 14-21.
Pada gim kedua pun, di awal Bagas/Fikri sempat mengulitkan unggulan keenam tersebut. Sayangnya, kematangan lebih masih dimiliki Lane/Vendy yang mampu menyudahi perlawanan Bagas/Fikri di gim kedua 15-21.
Bagas/Fikri dihadang pasangan Inggris. Tetap semangat!#BadmintonIndonesia #HyloOpen2021 pic.twitter.com/ydnfRwiWQm
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) November 4, 2021
Kekalahan yang diterima Bagas/Fikri tersebut langsung dibalaskan oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian yang juga menghadapi ganda asal Inggris Callum Hemming/Steven Stallwood sukses memetik kemenangan.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021: Marcus/Kevin Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar
Unggulan ketiga turnamen tersebut menyingkirkan Hemming/Stallwood dua gim langsung 21-16 dan 21-19.
Sejak gim pertama, perbedaan kualitas sudah terlihat di antara kedua pasangan. Fajar/Rian yang mempunyai peringkat BWF lebih baik mampu untuk selalu memimpin perolehan angka.
Gim pertama pun mampu dimenangkan oleh Fajar/Rian dengan kedudukan 21-16. Di gim kedua, pasangan Inggris baru memberikan perlawanan yang cukup menyulitkan Fajar/Rian.
Hemming/Stallwood sempat memimpin 9-11 atas Fajar/Rian di interval gim kedua. Namun selepas interval, Fajar/Rian mampu mengejar ketertinggalan dan berbalik memimpin untuk merebut gim kedua 21-19.
Fajar/Rian amankan tiket perempat final!#badmintonindonesia #hyloopen #hyloopen2021 pic.twitter.com/laHmEVdEW3
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) November 4, 2021
Sementara itu, Hafiz Faizal/Gloria Emmanuelle Widjaja berhasil mengikuti langkah Fajar/Rian lolos ke babak 8 besar Hylo Open 2021.
Hafiz/Gloria lolos ke perempat final Hylo Open 2021 setelah mengalahkan pasangan Denmark Jeppe Bay/Sara Lundgaard lewat straight game 21-11 dan 21-17.
Hafiz/Gloria menangi laga dan melaju ke perempat final#badmintonindonesia #hyloopen #hyloopen2021 pic.twitter.com/batSFw60HZ
— BADMINTON INDONESIA (@INABadminton) November 4, 2021
Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 - 14 Wakil lndonesia Lanjutkan Perjuangan
Sumber : Kompas TV/BWF/PBSI
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.