Kompas TV olahraga kompas sport

Pecat Koeman, Barcelona Mulai Negosiasi dengan Xavi

Kompas.tv - 28 Oktober 2021, 18:12 WIB
pecat-koeman-barcelona-mulai-negosiasi-dengan-xavi
Xavi Hernandez menjadi pelatih kandidat utama untuk menggantikan Ronald Koeman di Barcelona. (Sumber: instagram@xavi)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Vyara Lestari

BARCELONA, KOMPAS.TV - Barcelona dikabarkan sudah memulai negosiasi dengan Xavi Hernandez untuk menggantikan posisi Ronald Koeman yang dipecat pada Rabu (27/10/2021) malam waktu setempat.

Pelatih asal Belanda tersebut diberhentikan dari tugasnya di Camp Nou usai Barcelona takluk 1-0 dari Rayo Vallecano.

Kekalahan tersebut membuat posisi Barcelona di klasemen sementara La Liga musim 2021/2022 tercecer di urutan 9 dengan 15 poin, terpaut 6 poin dari Real Madrid yang berada di puncak.

Setelah melengserkan Koeman dari kursi kepelatihan Barcelona, Blaugrana kini mulai bergerak cepat untuk mendapatkan pelatih anyar.

Nama yang paling santer diberitakan bakal mengisi kursi panas Barcelona adalah legenda mereka sendiri yaitu Xavi Hernandez.

Xavi yang kini melatih klub Qatar, Al Sadd disebut telah memulai negosiasi dengan mantan klubnya tersebut.

Pemilihan Xavi sebagai pelatih selanjutnya di Camp Nou selain didasari ia merupakan favorit utama dari penggemar, filosofi sepak bola yang diusungnya juga cocok dengan Barcelona.

Hal tersebut tentu tidak mengejutkan karena Xavi telah membela Barcelona selama 17 tahun dari musim 1998-2015 dengan total mencatatkan 767 penampilan.

Kabar kembalinya Xavi ke Barcelona juga dikonfirmasi jurnalis Fabrizio Romano, yang melaporkan bahwa ia ingin kembali ke Nou Camp dan negosiasi kepulangannya dimulai beberapa minggu lalu.

Baca Juga: Barcelona Pecat Ronald Koeman!




Sumber : Daily Mail




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x