Kompas TV feature tips, trik, dan tutorial

5 Biji-bijian Bermanfaat untuk Kesehatan Menurut Ahli Diet

Kompas.tv - 23 Oktober 2021, 19:46 WIB
5-biji-bijian-bermanfaat-untuk-kesehatan-menurut-ahli-diet
Sejumlah biji-bijian dipercaya memiliki manfaat untuk kesehatan, sebab biji-bijian merupakan sumber lemak sehat dan mineral yang baik. (Sumber: pixabay.com)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah biji-bijian dipercaya memiliki manfaat untuk kesehatan, sebab biji-bijian merupakan sumber lemak sehat dan mineral yang baik.

Dilansir Cleveland Clinic, ahli diet Kate Patton RD, menyebut manfaat biji-bijian sangat besar untuk kesehatan tubuh.

"Biji adalah sumber nabati, lemak sehat, serat dan mineral yang baik," kata Kate Patton RD.

Beberapa jenis biji-bijian mengandung zat-zat berikut:

- Zat Besi

Zat besi membantu asupan protein yang membawa darah kaya oksigen ke seluruh tubuh Anda.

- Kalsium

Kalsium sangat penting untuk kesehatan tulang.

- Magnesium

Magnesium merupakan mineral yang membantu hidrasi dan kesehatan usus dan otak.

- Fosfor

Fosfor penting untuk banyak fungsi tubuh, termasuk memperbaiki sel dan menyaring limbah.

Baca Juga: Selain Mengurangi Risiko Kanker, Ini 3 Manfaat lain Biji Labu

Patton juga menyebut lima jenis biji-bijian yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh, berikut jenis biji-bijian tersebut:

1. Biji Rami

Biji rami sarat dengan serat, protein dan kalium. Biji rami juga merupakan sumber lignan yang bagus.

“Lignan adalah polifenol, yang merupakan jenis antioksidan. Sementara lignan berada di sumber tanaman lain, biji rami mengandung 75 hingga 800 kali lebih banyak lignan daripada makanan nabati lainnya,” kata Patton.

Penelitian telah menunjukkan bahwa sifat antiinflamasi lignan membantu mencegah penyakit jantung dan kanker.

Cara makan biji rami

Patton mengatakan biji rami paling baik dimakan dengan digiling terlebih dahulu. “Tubuh kita mengalami kesulitan mencerna dan menyerap manfaat nutrisi dari biji yang sebenarnya.”

Dicampur ke dalam sereal panas, yogurt dan smoothies atau gunakan sebagai pengganti beberapa tepung dalam resep muffin atau roti.

Beberapa penelitian menunjukkan manfaat kesehatan hanya dengan 1 sendok makan biji rami sehari.

2. Biji Chia




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x