Kompas TV feature tips, trik, dan tutorial

5 Tips Memompa ASI untuk Wanita Pekerja

Kompas.tv - 19 Oktober 2021, 16:25 WIB
5-tips-memompa-asi-untuk-wanita-pekerja
Spesialis laktasi Susan Buchanan, RN, dan Marie Lattarulo, RN, mengatakan, untuk memberikan ASI yang telah dipompa harus dilakukan dengan perencanaan. (Sumber: Cleveland Clinic)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV – Melahirkan bayi dan menyusui menjadi kebahagiaan tersendiri untuk sebagian perempuan, bahkan jika mereka adalah wanita karier.

Sebagian ibu menyusui lebih memilih untuk memberikan ASI pada bayinya, karena mereka yakin bahwa ASI mengandung nutrisi terbaik untuk bayi.

Hal itu terkadang menjadi kendala ketika cuti hamil dan melahirkan mereka telah usai dan harus kembali bekerja di kantor.

Dilansir Cleveland Clinic, memompa ASI dapat menjadi solusi agar bisa tetap memberikan ASI pada bayi.

Spesialis laktasi Susan Buchanan, RN, dan Marie Lattarulo, RN, mengatakan, untuk memberikan ASI yang telah dipompa harus dilakukan dengan perencanaan. Berikut 5 tipsnya.

1 Pompa Payudara Ganda

Pompa payudara ganda dapat menjadi pilihan sebab ini dapat menghemat waktu. Dibutuhkan 10 hingga 15 menit untuk memompa setiap payudara, jadi melakukan keduanya sekaligus memotong waktu pemompaan menjadi dua.

Pompa payudara ganda menghemat waktu sekaligus meningkatkan jumlah ASI yang dikeluarkan. (Beberapa perkiraan menyebutkan peningkatannya hampir 20%.) Selain itu, susu tambahan cenderung lebih tinggi kandungan lemaknya yang kaya energi untuk anak Anda.

Baca Juga: 5 Makanan yang Harus Dibatasi atau Dihindari oleh Ibu Menyusui

“Pompa payudara ganda adalah cara paling efisien untuk memompa di tempat kerja,” kata Lattarulo. "Dan ada keuntungan untuk Anda dan bayi Anda."

Ini juga lebih mudah (dan lebih santai) jika ibu menggunakan bra pemompaan hands-free. Itu akan memungkinkan untuk melakukan banyak tugas dan memeriksa email kantor, mengirim pesan teks ke penitipan anak, atau membuka media sosial sambil memompa.

2 Ikuti Jadwal

Seberapa sering harus memompa selama hari kerja? Itu tergantung pada seberapa sering bayi diberi makan di rumah.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x