Kompas TV nasional peristiwa

Pembangunan Kampung Susun Kunir Jakarta Dimulai

Kompas.tv - 15 Oktober 2021, 03:22 WIB
Penulis : Christandi Dimas

KOMPAS.TV - Pasca penggusuran Kampung Kunir pada 2015 lalu, Gubernur Anies Baswedan meresmikan pembangunan Kampung Susun Kunir, Jakarta Barat.

Proses pembangunan diperkirakan rampung pada Agustus 2022 mendatang.

Peletakan batu pertama dilakukan di Kampung Susun Kunir di Pinangsia, Taman Sari, oleh Anies Baswedan.

Kampung Kunir adalah salah satu dari 25 kampung kumuh yang masuk dalam program pembenahan Gubernur DKI Jakarta.

Sebanyak 33 keluarga mendapatkan satu unit tempat tinggal di Kampung Susun Kunir.

Sebelumnya, ratusan warga tinggal di bedeng-bedeng penampungan setelah digusur pada masa Gubernur Basuki Tjahaja Purnama karena berada di bantaran Sungai Ciliwung dan tak memiliki izin bangunan.

Baca Juga: Anies Resmikan Groundbreaking Transport Hub Dukuh Atas, Harap Picu Regenerasi Perkotaan

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x