Kompas TV olahraga kompas sport

Kevin De Bruyne Akui Generasi Emas Timnas Belgia Tidak Dapat Bersaing dengan Italia atau Prancis

Kompas.tv - 11 Oktober 2021, 19:35 WIB
kevin-de-bruyne-akui-generasi-emas-timnas-belgia-tidak-dapat-bersaing-dengan-italia-atau-prancis
Kevin De Bruyne menjadi aktor kebangkitan Belgia saat menghadapi Denmark, Kamis (18/6/2021). De Bruyne menilai generasi emas timnas Belgia belum dapat bersaing dengan tim-tim besar seperti Italia dan Prancis. (Sumber: Twitter @EURO2020)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Edy A. Putra

TURIN, KOMPAS.TV - Kevin De Bruyne mengakui bahwa generasi emas tim nasional (timnas) Belgia belum dapat bersaing dengan tim-tim besar macam Italia atau Prancis. 

Belgia kembali melewatkan kesempatan untuk meraih gelar, lantaran hanya mampu menduduki tempat keempat di ajang UEFA Nations League. 

Timnas peringkat 1 dunia tersebut harus mengakui kekalahan 1-2 dari Italia dalam laga perebutan tempat ketiga.

Sebelumnya, Belgia menelan kekalahan pahit 2-3 dari Prancis dalam babak semifinal. Padahal, Belgia unggul dua gol lebih dulu pada babak pertama.

Baca Juga: UEFA Nations League: Barella dan Berardi Bawa Italia Kandaskan Belgia 2-1

“Kami terkadang tampil baik melawan beberapa tim top dan memiliki banyak pemain baru yang melakukan lebih dari pekerjaan yang layak hari ini," sebut De Bruyne, dikutip dari HNL

"Ini pengalaman bagus bagi mereka untuk bisa bermain melawan lawan sekaliber ini, tapi sayangnya kami kalah dua kali."

"Dengan segala hormat, bermain melawan Estonia bukanlah hal yang sama dan tantangan ini diperlukan bagi kami untuk berkembang, baik sebagai individu maupun sebagai tim."

“Dengan segala hormat, kami 'hanya' Belgia. Ini adalah generasi baru, kami kehilangan Romelu Lukaku dan Eden Hazard hari ini, jadi kami harus realistis dengan tim yang kami miliki. Italia, Prancis, dan Spanyol memiliki 22 pemain top untuk dipilih dan kami tidak,” tutur De Bruyne. 

Baca Juga: Belgia Takluk dari Italia, Roberto Martinez Pertanyakan Keputusan Penalti untuk Azzurri

Generasi emas Belgia yang diperkuat pemain-pemain top macam De Bruyne, Thibaut Courtois, Eden Hazard, Romelu Lukaku, Axel Witsel, Toby Alderweireld, hingga Dries Mertens selalu sukses lolos ke turnamen mayor sejak 2014 silam. 

Bahkan mereka selalu dijadikan favorit turnamen. Kendati demikian, prestasi terbaik mereka adalah finis di peringkat ketiga Piala Dunia 2018. 

Baca Juga: Hasil Spanyol vs Perancis: Kylian Mbappe Bawa Les Bleus Juara UEFA Nations League

 




Sumber : HNL.be




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x