Kompas TV nasional peristiwa

Setelah Bantu Ambil Kartu ATM dari Gorong-gorong, Kini Petugas Damkar Bantu Warga Lepaskan Borgol

Kompas.tv - 11 Oktober 2021, 14:49 WIB
setelah-bantu-ambil-kartu-atm-dari-gorong-gorong-kini-petugas-damkar-bantu-warga-lepaskan-borgol
Ilustrasi Petugas Damkar DKI Jakarta berupaya memadamkan api di Gedung Utama Kejaksaan Agung, Sabtu (22/8/2020). (Sumber: KompasTV)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Iman Firdaus
 

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aksi petugas pemadam kebarakaran kembali menarik perhatian. Kali ini, petugas pemadam kebakaran DKI Jakarya atau damkar membantu evakuasi melepaskan borgol dari pergelangan tangan kiri seorang warga. 

Diceritakan melalui akun Instagram resmi Pemadam Kebakaran DKI Jakarta, @humasjakfire, seorang warga, diketahui bernama Deva (24), mendatangi pos pemadam yang beralamat di Jalan H. Buang, Kel. Ulujami, Pesanggaran, Jakarta Selatan, Senin (11/10/2021).

Deva mendatangi Pos Pemadam kebakaran dengan panik sekitar pukul 05.20 pagi untuk meminta bantuan evakuasi borgol dari pergelangan tangan kirinya. 

"Menurut penuturan korban, borgol awalnya dipakaikan ke tangannya oleh temannya. Pada saat akan dibuka kunci borgol patah karena sudah berkarat," tulis akun tersebut, Senin. 

Baca Juga: Beginilah Proses Damkar Evakuasi 5 Orang Terjebak Lift di Jaktim, Satu Diantaranya Masih Bayi

Karena borgol tidak dapat dibuka, korban pun mendatangi pos pemadam seorang diri untuk meminta dibantu melepaskan borgol tersebut. 

Setelah sekitar 10 menit, petugas damkar diketahui bernama Didi, akhirnya berhasil melepaskan borgol dari tangan korban dengan menggunakan grinder kecil.

Aksi  kecil namun cukup heroik ini turut mengundang berbagai komentar netizen. Sejumlah netizen memberikan pujian kepada damkar karena telah melakukan tugasnya.

"Pagi-pagi banget itu datengnya, borgolnya emang dipasanginnya kapan ya, tapi alhamdulillah pak damkar udah nolongin," komentar akun @dimaz_23.

Sebelumnya, aksi heroik petugas pemadam kebarakan juga menarik perhatian saat tengah bekerja sama untuk dapat membuka lubang menuju gorong-gorong demi mengambilkan sebuah kartu ATM milik seorang pria yang baru saja makan bakso di Matraman, Jakarta Timur pada hari Jumat (8/10/2021). 

Baca Juga: Kartu ATM Jatuh ke Gorong-Gorong, Petugas Damkar Langsung Turun ke Lapangan

Pada aksi ini, netizen juga turut berkomentar. Banyak yang memberikan pujian, namun, tidak sedikit warganet yang menyayangkan pemilik kartu tersebut karena menghubungi petugas damkar. 

Beberapa cuitan warganet beranggapan bahwa lebih baik membuat kartu ATM baru daripada harus memanggil petugas pemadam kebakaran. 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x