Kompas TV olahraga kompas sport

Turunkan Trio Debutan di Timnas Indonesia, Ini Alasan Shin Tae-yong

Kompas.tv - 8 Oktober 2021, 17:27 WIB
turunkan-trio-debutan-di-timnas-indonesia-ini-alasan-shin-tae-yong
Ramai Rumakiek menjalani debut manis bersama Timnas Indonesia dengan mencetak gol ke gawang Taiwan, Kamis (7/10/2021). (Sumber: PSSI.org)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Iman Firdaus

BURIRAM, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong berhasil meraih kemenangan perdana bersama Timnas Indonesia saat mengalahkan Taiwan di leg pertama Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Tanding di Stadion Chang Arena di kota Buriram, Thailand pada Kamis (7/10/2021), skuad Garuda menang dengan skor 2-1.

Dua gol kemenangan pasukan Merah Putih dicetak oleh Ramai Rumakiek pada menit 19' dan Evan Dimas di menit 51'. Sementara itu satu gol Taiwan dicetak oleh Hsu Heng-pin di menit ke 90+1.

Kemenangan ini menjadi yang pertama dipersembahkan oleh Shin Tae-yong sejak menukangi Timnas Indonesia pada Desember 2019.

Pelatih asal Korea Selatan itu harus menunggu 649 hari untuk bisa membawa Asnawi Mangkualam Bahar dkk meraih kemenangan.

Seusai pertandingan melawan Taiwan tersebut, Shin Tae-yong memuji kerja keras yang ditunjukkan anak asuhnya.

Ia pun berharap ke depannya Timnas Indonesia bisa lebih baik khususnya dalam penyelesaian di lini depan.

"Pertama saya ingin mengucapkan selamat kepada para pemain timnas Indonesia. Para pemain memang sudah bekerja keras, tapi ada banyak peluang cetak yang gagal dimanfaatkan menjadi gol," kata Shin Tae Yong dikutip dari laman resmi PSSI.

Selain itu, pelatih berusia 52 tahun juga menyayangkan gol yang tercipta di gawang M. Riyandi.

Meski begitu, Shin Tae-yong tetap yakin timmya bisa berkembang dan meraih hasil terbaik di laga selanjutnya.

Baca Juga: Ketum PSSI Bersyukur Timnas Indonesia Bisa Kalahkan Taiwan




Sumber : Kompas TV/PSSI




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x