JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi tetap melanjutkan rapat paripurna interpelasi Formula E, meskipun tidak dihadiri oleh 7 fraksi yang menolak interpelasi Anies di DPRD DKI Jakarta.
Setelah sempat ditunda dua kali, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi tetap melanjutkan rapat paripurna interpelasi Formula E DPRD DKI.
Rapat tak memenuhi kuorum karena hanya diikuti oleh 31 orang dari fraksi PDI-P dan PSI sebagai pengusul interpelasi Formula E.
Baca Juga: Rapat Paripurna Interpelasi Formula E Ditunda, Ketua Fraksi PDIP: Kita Saksikan Drama Politik
Sementara 7 fraksi lainnya dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak hadir dalam rapat.
Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi menyayangkan sikap 7 fraksi yang menolak menyampaikan keberatan mereka terhadap interpelasi Gubernur DKI Jakarta terkait Formula E, dalam forum resmi di DPRD.
Wakil ketua DPRD DKI fraksi PAN, Zita Anjani menyebut langkah 7 fraksi tidak hadir dalam rapat paripurna tadi karena sejak awal 7 fraksi menolak penggunaan hak interpelasi gelaran Formula E sesuai dengan kesepakatan bersama Pemprov DKI.
Zita menyebut fraksi PAN di DPRD DKI akan mengambil langkah penyelesaian kisruh hak interpelasi Formula E secara internal.
Usai memimpin rapat paripurna terkait interpelasi Formula E, Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi dilaporkan oleh 3 pimpinan DPRD dan 7 fraksi ke badan kehormatan DPRD DKI.
Prasetio Edi dinilai melanggar aturan penetapan jadwal rapat paripurna pada Rapat Badan Musyawarah DPRD, pada Senin (27/09) kemarin.
Wakil ketua DPRD DKI menyebut tidak pernah mendapat undangan Rapat Bamus terkait penetapan jadwal rapat paripurna soal interpelasi Formula E.
Ditengah gaduh rapat paripurna interpelasi Formula E DPRD DKI, Gubernur DKI Jakarta memilih menghadiri Hari Rabies Sedunia di Ancol Jakarta Utara.
Anies memberi makanan kepada kucing-kucing liar di kawasan Ancol, ia memastikan akan konsisten menjada Jakarta bebas dari wabah rabies.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.