Kompas TV regional berita daerah

Brebes Naik ke Level 4, ini Jawaban Bupati

Kompas.tv - 20 September 2021, 18:01 WIB

BREBES, KOMPAS.TV -  Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Kabupaten Brebes  kembali naik dari level tiga ke level empat. Bupati Brebes Idza Priyanti menyebutkan telah terjadi kekeliruan input data Covid-19.

 

Bupati mengungkapkan jika kenaikan kategori PPKM level 4 karena ada kesalahan administrasi yakni dalam Pelaporan terkait data kasus Covid-19 ke Kemenkes.  Menurut Bupati Brebes, secara riil di lapangan wilayahnya masih pada PPKM level 3 se-Jawa Bali.

 

Namun karena ada kesalahan teknis dalam input data kasus Covid-19,  di antaranya data pasien meninggal dunia, pasien dalam perawatan, pasien sembuh hingga capaian vaksinasi sehingga masuk dalam kategaori ppkm level 4.

 

Terkait hal ini bupati akan segera melakukan klarifikasi dan validasi data dalam instruksi Mendagri, Inmendagri No.42 tahun 2021 yang menyebutkan brebes masuk wilayah PPKM level empat. Kesalahan dalam input entri data akan segera divalidasi. Pihaknya akan memanggil direktur 14 rumah sakit negeri dan swasta  bersama petugas entri data untuk melakukan perbaikan data.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x