JAKARTA, KOMPAS.TV - Peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) menetapkan 10 lembaga negara teratas yang terlibat dalam kasus korupsi berdasarkan pemetaan selama Januari-Juni atau semester 1 tahun 2021.
Menurut Divisi hukum dan peradilan monitoring ICW Lalola Easter Kaban, lembaga yang pegawainya paling banyak terjerat kasus korupsi, yaitu Pemerintah Desa.
"Pemetaan kasus korupsi berdasarkan lembaga di semester 1 tahun 2021 yang pertama itu aktornya adalah Pemerintah desa ada 62 kasus," kata Lalola Easter dalam konferensi pers daring, Minggu (12/9/2021).
Adapun urutan 10 lembaga negara teratas yang pegawainya terjerat kasus korupsi adalah sebagai berikut:
1. Pemerintah Desa 62 tersangka
2. Pemerintah Kabupaten 60 tersangka
3. Pemerintah Kota 17 tersangka
4. Pemerintah Provinsi 17 tersangka
5. Pegawai BUMD 12 tersangka
6. Pegawai BUMN 9 tersangka
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.