Kompas TV olahraga kompas sport

Chelsea vs Aston Villa: The Blues Incar Kemenangan Liga ke-600

Kompas.tv - 11 September 2021, 16:47 WIB
chelsea-vs-aston-villa-the-blues-incar-kemenangan-liga-ke-600
Lukaku cetak gol perdananya untuk Chelsea saat melawan Arsenal, Minggu (22/8/2021) malam WIB. (Sumber: Twitter @ChelseaFC)
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim | Editor : Edy A. Putra

LONDON, KOMPAS.TV - Chelsea berpeluang mencetak sejarah ketika menjamu Aston Villa di Stamford Bridge, Sabtu (11/9/2021) pukul 23.30 WIB. The Blues dapat menjadi klub kedua yang meraih 600 kemenangan Liga Inggris di era Premier League.

Satu-satunya klub Inggris yang berhasil menembus rekor 600 kemenangan saat ini hanyalah Manchester United (689 kemenangan).

Sebelum menjamu anak asuh Dean Smith, Chelsea telah mengantongi 599 kemenangan. Pelatih The Blues, Thomas Tuchel, berpeluang mencetak milestone baru usai membawa klub tersebut juara Liga Champions pada musim lalu. Syaratnya mereka wajib mengalahkan Aston Villa.

Romelu Lukaku dan kawan-kawan sendiri patut percaya diri jika meninjau tren performa masing-masing tim. Chelsea saat ini belum terkalahkan dalam tiga pertandingan Liga Inggris.

Pekan lalu, mereka berhasil menahan imbang Liverpool di Anfield kendati mesti berlaga dengan sepuluh pemain.

Baca Juga: Kejutan Bursa Transfer: Antoine Griezmann Pulang ke Atletico Madrid, Chelsea Gaet Saul Niguez

Sementara itu, Aston Villa meraih hasil kurang memuaskan, hanya mengumpulkan empat poin dari tiga pertandingan awal.

Danny Ings dan kawan-kawan gagal meraih hasil maksimal kontra dua tim promosi. Mereka dibungkam Watford di pekan pertama, lalu ditahan imbang Brentford pada pekan lalu.

Apabila menilik head-to-head Chelsea vs Aston Villa, anak asuh Tuchel juga unggul. Chelsea meraih tiga kemenangan dari lima pertemuan terkini kontra The Villans.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x