JEMBER, KOMPAS.TV - Hati-hati jika seorang teman menyuruh anda mengambil barang ke seseorang yang tidak dikenal. Pasalnya seorang pemuda di Jember Jawa Timur ditangkap polisi, karena membawa bungkus rokok berisi sabu. Belakangan diketahui, bungkus rokok itu diambil dari seorang tak dikenal atas permintaan temannya.
Nasib sial menimpa Wendra Hariyanto warga Desa Tempurejo Kecamatan Tempurejo Kabupaten Jember. Ia ditangkap polisi di areal persawahan Desa Jatimulyo Kecamatan Jenggawah, pada Senin (6/9/2021). Ia ditangkap karena kedapatan membawa paket sabu yang tersimpan dalam bungkus rokok.
Saat diperiksa, Wendra Hariyanto mengaku tidak mengetahui isi bungkus rokok itu dan hanya dititipi oleh seseorang yang tidak dikenal untuk diberikan kepada temannya bernama Usman Ali.
Baca Juga: Korban Tewas Kebakaran Lapas Tangerang: 40 Napi Narkoba 1 Terorisme
Dari keterangan itu, polisi akhirnya menangkap Usman Ali di rumahnya di Desa Pondokrejo Kecamatan Tempurejo.
Usman Ali mengakui bahwa paket sabu itu miliknya yang dibeli dari pengedar. Ia kemudian menyuruh Wendra Hariyanto untuk mengambilnya dari seorang pengedar.
Polisi akhirnya melepas Wendra Hariyanto, karena tidak terbukti sebagai pemilik dan pengguna sabu.
#Narkotika #SabuSabu #BungkusRokok
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.