Kompas TV regional peristiwa

Sebulan Dicuri, Sapi Pulang ke Rumah Pemiliknya dengan Petunjuk Nama Pencuri di Tubuhnya

Kompas.tv - 8 September 2021, 20:02 WIB
sebulan-dicuri-sapi-pulang-ke-rumah-pemiliknya-dengan-petunjuk-nama-pencuri-di-tubuhnya
Ilustrasi foto sapi yang kembali pulang setelah hilang dicuri. (Sumber: Pixabay)
Penulis : Ahmad Zuhad | Editor : Fadhilah

KUPANG, KOMPAS.TV - Seekor sapi mendadak pulang kembali ke rumah pemiliknya di Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Minggu (5/9/2021) setelah lebih dari sebulan menghilang dicuri.

Kepulangan sapi betina itu mengejutkan pemiliknya yang bernama Oktovianus Fainekan (57), warga RT 002/RW 001, Desa Poto, Kecamatan Fatuleu Barat, Kupang.

Apalagi, sapi betina itu muncul dangan keadaan telinga dan tanduk sudah terpotong. Lalu, terdapat cap bertulis “DP” di tubuhnya. 

Baca Juga: Viral! Camat Minta Curi Sapi Warga yang Tak Mau Vaksinasi Covid-19

Tak cuma itu, ada pula tulisan “B Lopo” di bagian paha dan bahu sapi itu. 

Iptu Marthen Lasiko, Kapolsek Fatuleu membeberkan kronologi hilangnya sapi betina milik Oktovianus pada akhir Juli 2021.

Awalnya, Oktovianus melaporkan kehilangan seekor sapi betina pada Selasa (27/7/2021) sekitar pukul 18.00 WITA.

Sebelum menghilang, Oktovianus melepas sapi itu bersama 7 ekor sapi lain pada Selasa pagi itu untuk mencari makan di lahan kosong.

Akan tetapi, hanya tujuh sapi yang pulang ke rumah Oktovianus pada sore hari.

Oktovianus pun mencari sapi yang hilang ke sejumlah tempat, tetapi gagal menemukannya.

Kami memberikan ruang untuk Anda menulis

Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.

Daftar di sini



Sumber : Kompas TV/Kompascom

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE



KOMPASTV SHORTS


Lihat Semua

BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x