SEMARANG, KOMPAS.TV - Sebanyak 1.400 jamaah masjid di Kota Semarang mengikuti vaksin Covid-19 yang diadakan secara serentak di sejumlah masjid. Vaksinasi ini merupakan kerjasama antara Polri, staf khusus kepresidenan dan dewan masjid Indonesia.
Salah satu yang melaksanakan vaksinasi secara serentak pesantren dan rumah ibadah adalah Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT). Ada 1.400 jamaah masjid di Kota Semarang yang diberi kesempatan untuk mendapatkan vaksin sinovac.
Untuk menghindari kerumunan, pihak MAJT melakukan suntikan vaksin secara bertahap yang di mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai. Selain jamaah 3 masjid besar di Semarang yakni MAJT, Baiturahman dan Masjid Kauman, vaksin ini juga diberikan untuk jamaah masjid di perkampungan termasuk untuk remaja masjid.
"Pesantren dan juga jamaah masjid, jadi ada jamaah Masjid Baiturahman, jamaah Masjid Kauman, dan jamaah MAJT. Setelah ini nanti kalau memang memungkin, itu nanti masih tambah lagi," ujar Multazam Ahmad, sekretaris PW DMI Jateng.
Vaksin yang diikuti ribuan jamaah masjid ini merupakan kegiatan vaksinasi pesantren dan rumah ibadah secara serentak se-Indonesia, dengan jumlah total ada 211 pesantren dan 88 rumah ibadah.
#masjidagungjawatengah #vaksinasi #masjidkauman
Sumber : Kompas TV Jateng
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.