PALEMBANG, KOMPAS.TV - Kota Prabumulih jadi satu dari 10 daerah yang mendapat teguran Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, karena belum mencairkan dana insentif tenaga kesehatan.
Gubernur Sumatera Selatan meminta Pemkot Prabumulih segera mempercepat penyelesaian administrasi yang diduga jadi penyebab keterlambatan.
Data Kementerian Keuangan, Kota Prabumulih belum mencairkan anggaran insentif tenaga kesehatan daerah atau Innakesda yang bersumber dari Refocusing 8 persen dari Dana Alokasi Umum dan Dana Bagi Hasil tahun anggaran 2021, sebesar Rp 750 juta rupiah.
Gubernur Sumatera Selatan, meminta percepatan penyelesaian administrasi jika hal itu yang jadi penyebabnya.
Namun jika keterlambatan karena masalah keuangan, Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan siap membantu. Keterlambatan pencairan insentif, Nakes di Kota Prabumulih karena keterlambatan administrasi dari Puskesmas dan Rumah Sakit ke Dinas Kesehatan.
Pihak Pemkot berjanji akan melakukan pembayaran insentif Nakes jika administrasi rampung.
#mendagri #gubernur #insentif
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.