Kompas TV regional berita daerah

TNI AL Salurkan 30 Ribu Dosis Vaksin Covid-19 Di Kabupaten Trenggalek

Kompas.tv - 1 September 2021, 12:01 WIB
Penulis : KompasTV Kediri

TRENGGALEK, KOMPAS.TV - TNI Angkatan Laut Komando Armada II memberikan hadiah 30 ribu dosis vaksin kepada Pemkab Trenggalek. Serbuan vaksinasi tersebut merupakan hadiah peringatan hari jadi Kabupaten Trenggalek yang ke-827.

TNI AL Komando Armada II, memberikan hadiah istimewa kepada Pemkab Trenggalek di hari jadinya yang ke-827. Di masa pandemi ini, TNI AL memberikan 30 ribu dosis vaksin sebagai hadiah bagi Pemkab Trenggalek.

Nantinya vaksin tersebut akan salurkan dalam kegiatan serbuan vaksinasi yang dipusatkan di Stadion Menak Sopal Trenggalek, selama dua hari. Vaksinasi tersebut diperuntukan bagi masyarakat umum, dengan usia di atas 12 tahun.

Menurut Pangkoarmada II, serbuan vaksinasi tersebut merupakan perintah langsung Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono. Diharapkan dengan adanya serbuan vaksinasi itu kekebalan komunal di kabupaten Trenggalek dapat segera tercapai.

Selain di Trenggalek, TNI AL Komando Armada II juga telah melaksanakan serbuan vaksinasi di kabupaten Tegal dan Bojonegoro. Hasilnya, antusias warga cukup tinggi, bahkan 31 ribu dosis vaksin yang disediakan ludes tersalurkan.

#trenggalek #tni #tnial #koarmadaii #vaksinasi #covid19




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x