Kompas TV olahraga kompas sport

Borobudur Marathon Virtual Challenge jadi Rangkaian Acara Menuju Borobudur Marathon 2021

Kompas.tv - 1 September 2021, 09:43 WIB
Penulis : Dea Davina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ajang lari jarak jauh Borobudur Marathon terus berinovasi di masa pandemi covid 19.

Sukses menggelar race dengan pelari elit secara langsung pada 2020, tahun ini penyelenggara terus mencari formula agar euforia Borobudur Marathon juga dirasakan para pelari komunitas.

Baca Juga: Borobudur Marathon 2020 Ditutup dengan Berkunjung ke Pelaku UMKM

Dimulai dari agenda Borobudur Marathon Virtual Challenge yang merupakan rangkaian menuju agenda utama.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berharap para pelari komunitas tetap semangat.

Pihaknya berjanji akan mengupayakan maksimal agar tidak hanya pelari elit yang bisa berlari langsung tapi juga pelari komunitas dengan batasan tertentu.

Wacana ini disambut baik juga oleh penyelenggara.

Wakil Pemimpin Umum Harian Kompas, Budiman Tanuredjo optimistis Borobudur Marathon tahun ini akan lebih baik.

Apa yang diterapkan di berbagai ajang olahraga internasional, akan dicoba diaplikasikan demi kepentingan bersama.

Sebagai rangkaian Borobudur Marathon 2021, saat ini tengah digelar Borobudur Marathon Virtual Challenge yang berlangsung hingga 14 September mendatang.

Ini merupakan ajang lari virtual bagi 7 komunitas terpilih. 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x