Test Event cabang olahraga angkat besi di kelas 48 kilogram mencatatkan nama Sri Wahyuni yang sukses menyumbang emas untuk Indonesia. Sri menorehkan total angkatan 187 kilogram, snatch 82 kilogram serta clean and jerk 106 kilogram. Di tempat kedua ada wakil Thailand Chiraphan Nanthawong dengan total angkatan 181 kilogram. Sedangkan wakil tuan rumah lainnya Yolanda Putri harus puas atas medali perunggu dengan hasil angkatan 158 kilogram.
Di nomor lain, Dewi Safitri berhasil meraih emas di kelas 53 kilogram putri. Dewi mencatatkan total angkatan 184 kilogram, hasil dari snatch 77 kilogram dan clean and jerk 107 kilogram. Sedangkan wakil Indonesia lainnya, Syarah anggraini, merebut medali perak dengan total angkatan 180 kilogram.
Di nomor 62 kilogram putra Eko Yuli Irawan tercatat mengumpulkan total angkatan 295 kilogram atas hasil 135 snatch dan 160 kilogram clean and jerk. Medali perak berhasil direbut Muhammad Purkon yang tercatat meraih hasil 276 kilogram.
Di nomor 56 kilogram putra, satu - satunya peserta atas wakil Indonesia, Surahmat, berhasil meraih medali emas usai tercatat mengumpulkan total angkatan 259 kilogram atas hasil 117 kilogram snatch dan 142 kilogram clean and jerk.
Dengan demikian, di hari pertama Test Event Angkat Besi, Indonesia berhasil mengumpulkan 5 medali emas, 3 medali perak , dan 2 medali perunggu.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.