Kompas TV olahraga kompas sport

Beda dengan Harry Kane, Son Heung-min Tidak Mau Pindah dari Tottenham

Kompas.tv - 16 Agustus 2021, 08:47 WIB
beda-dengan-harry-kane-son-heung-min-tidak-mau-pindah-dari-tottenham
Para pemain Tottenham merayakan gol Son Heung-min ke gawang Manchester City, Minggu (15/8/2021). (Sumber: twitter.com/SpursOfficial)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Iman Firdaus

LONDON, KOMPAS.TV - Penyerang Tottenham Hotspurs, Son Heung-min,  mengaku tidak ingin hengkang dari klub London Utara. Hal itu berkebalikan dengan kompatriotnya, Harry Kane. 

Spurs mengawali kampanye Liga Inggris 2021/22 dengan sempurna. 

Menghadapi Manchester City di Stadion Tottenham Hotspurs, Minggu (15/8/2021) waktu Indonesia, The Lily Whites sukses meraih kemenangan tipis 1-0. 

Satu-satunya gol yang lahir dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Son Heung-min. Ini sekaligus menjadi gol ketujuh Son ke gawang Manchester City dari lintas kompetisi. 

Sejak datang ke Tottenham dari Bayer Leverkusen pada 2015 silam, Son telah mencetak 71 gol di Liga Inggris.

Disenangi banyak pendukung Tottenham dan tampil konsisten di tiap musimnya, Son sepakat untuk memperpanjang kontraknya hingga akhir Juni 2025. 

Peraih medali emas Asian Games 2018 mengaku tidak ingin hengkang dari Spurs. 

"Apabila saya bisa bertahan empat tahun lagi dan sepak bola tidak pernah menjanjikan, jadi lihat saja. Itulah mengapa saya meneken kontrak karena saya tidak ingin pergi ke klub lain," kata Son dikutip dari Sky Sports. 

"Saya bisa saja di sini 10 tahun atau lebih, Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi, tetapi saya mencoba fokus setiap hari. Saya mencoba berkembang di tiap musim. Saya pikir, cara pikir seperti itu lebih penting daripada laga testimonial usai membela klub 10 tahun." 

Baca Juga: Son Heung-min Dedikasikan Golnya ke Gawang Lebanon untuk Christian Eriksen

"Saya tidak menyangka akan mendapat sodoran kontrak secepat ini, karena saya masih memiliki sisa beberapa tahun. Klub menunjukkan betapa mereka mencintaiku, sebaliknya, saya juga ingin memberikan sesuatu." 

"Saya sangat beruntung berada di sini, sebuah kehormatan untuk bermain di klub ini. Empat tahun lagi, saya pikir kami dapat mendapatkan hal hebat," pungkasnya. 

Pernyataan Son tersebut tentu sangat kontras dengan apa yang diutarakan kapten klub, Harry Kane. Kane secara terang-terangan ingin pergi di musim panas ini. 

Alasan utamanya adalah ingin mendapatkan trofi. Pasalnya, terakhir kali Tottenham meraih sebuah trofi terjadi pada musim 2007/08 (Piala Liga). 

Pencapaian terbaik paling anyar, Kane dan kolega mencapai partai final Piala Liga musim lalu, tetapi kalah di babak final.

Baca Juga: Harry Kane Akan Kembali Berlatih Bersama Tottenham Hotspur Besok, Enggak Jadi Pindah Nih?

 




Sumber : Sky Sports




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x