Kompas TV regional berita daerah

Puluhan Warga di Malang Demonstrasi Minta Pemberlakuan Jam Malam Dihapus

Kompas.tv - 9 Agustus 2021, 18:54 WIB
Penulis : KompasTV Malang

MALANG, KOMPAS.TV-Puluhan warga yang menamakan dirinya "aliansi rakyat tertindas", melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota Malang, Senin (09/08/2021).

Mereka menuntut pemberlakuan jam malam yang selama ini diberlakukan selama PPKM dihapus.

Massa menyoroti beberapa kebijakan yang diterapkan selama PPKM darurat level 4.

Diantaranya pembagian bantuan langsung tunai (BLT) dan pemberlakuan jam malam.

"Tuntutan yang teman-teman ingin sampaikan ada dua, tuntaskan BLT dan hilangkan jam malam. Karena kalau dilihat dari segi ekonomi banyak yang terlibat dari pedagang kecil" terang Korlap aksi Jonmin.

Mereka menambahkan banyak masyarakat kecil yang menggantungkan pendapatannya saat malam hari.

Karena itulah mereka turun ke jalan dan meminta solusi ke Pemerintah Kota Malang.

#demomalang




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x