Kompas TV nasional kesehatan

Curhat Luhut Saat Keluarga Terinfeksi Covid-19, dari Anak, Mantu Hingga Cucu

Kompas.tv - 7 Agustus 2021, 00:47 WIB
Penulis : Abdur Rahim

MAGELANG, KOMPAS.TV – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyemangati pasien Covid-19 yang tengah menjalani isolasi di Hotel Borobudur Indah, Magelang, Jawa Tengah pada Jumat (6/8).

Ia meminta agar warga tidak berkecil hati karena di tempat isolasi terpusat, pasien akan mendapatkan perhatian dari tenaga medis, baik dari sisi kesehatan, makan hingga tempat yang layak.

“Bapak ibuk sekarang bersyukur, karena sudah ada dokter, kesehatannya, ada makannya” ungkap Luhut saat memberikan keterangan pers (6/8).

Baca Juga: Menko Luhut Minta Kartu Vaksinasi Covid-19 Jadi Syarat Masuk Malioboro

Luhut menekankan, terinfeksi Covid-19 bukanlah sebuah aib karena siapa pun di seluruh dunia dapat terinfeksi virus ini.

Ia bahkan menceritakan, saat dirinya mendapati anak dan cucunya terinfeksi Covid-19. 

“Bapak Ibuk jangan berkecil hati. Saya punya anak, anak saya itu di Kopassus, itu kena. Mantu saya itu  Pangdam bintang 2 juga kena. Menantu saya perempuan dua kena, cucu saya umur 12 tahun juga kena. Tapi alhamdulillah mereka sembuh”, pungkasnya.

Luhut menyebut, saat ini tren kasus Covid-19 di Indonesia sudah mengalami penurunan. Meski demikian, ia meminta warga untuk tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Kita bersyukur, karena kita semua kompak, sekarang tu menurun. Tapi ini tidak boleh cepat gembira, karena bisa lagi ini naik kalau kita tidak disiplin”, tuturnya.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x