SUKABUMI, KOMPAS.TV - Sejumlah pengusaha apotek dan juga masyarakat di Wilayah Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, mengeluhkan dengan kelangkaan beberapa jenis obat-obatan. Kekosongan jenis obat dipasaran ini sudah berjalan 3 bulan saat pertama kasus pandemi kembali melonjak. salah satunya toko apotek yang berada di Wilayah Pertokoan Pasar Cibadak, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.
Mereka terus kekurangan stok obat karena kiriman yang di pesan dari distributor terus berkurang, mereka hanya mendapatkan 50 persen stok obat dari jumlah 100 persen yang dipesan.
Kekosongan stok obat tersebut terjadi pada jenis obat flu batuk dan juga seluruh jenis vitamin yang bersifat bisa meningkatkan sistem daya tahan tubuh manusia. Berdasarkan pantauan di lapangan sejumlah apotek lainpun terpaksa tidak menjual jenis obat anti biotik karena sudah tidak dapat kiriman barang.
Kelangkaan obat-obatan ini disebabkan diduga karena lonjakan kasus pandemi, dan juga masyarakat yang sangat antusias membeli jenis obat yang bisa meningkatkan sistem daya imun tubuh. Meski saat ini obat-obatan kekurangan stok barang , namun harga obat masih stabil.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.