Kompas TV olahraga kompas sport

Akhir Karir Luar Biasa 25 Tahun Valentino Rossi di MotoGP

Kompas.tv - 5 Agustus 2021, 23:06 WIB
akhir-karir-luar-biasa-25-tahun-valentino-rossi-di-motogp
Valentino Rossi memutuskan untuk pensiun dari MotoGP di akhir musim 2021. (Sumber: MotoGP)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah 25 tahun sejak debutnya di MotoGP, Valentino Rossi akhirnya memutuskan untuk pensiun dari balap motor usai musim 2021 ini.

Sebagai salah satu pembalap terhebat dalam sejarah MotoGP, Valentino Rossi bisa dibilang menjadi yang paling ikonik. 

Rider yang identik dengan nomor 46 itu, merupakan satu-satunya pembalap yang mampu meraih gelar juara dunia di semua kelas dari 125 cc, 250 cc, 500 cc dan MotoGP. 

Rossi memulai karir suksesnya pada tahun 1996 dengan melakoni debut di Sepang, Malaysia. 

Membalap bersama Aprilia dengan mengendarai RS125, Rossi sukses mencuri perhatian dengan finis keenam setelah start dari urutan ke-13. 

Selanjutnya Rossi semakin bersinar dengan mampu merebut podium di GP Austria dan menjadi yang terbaik di GP Ceko. 

Usai menjalani debut yang impresif, pada tahun 1997 Valentino Rossi berhasil menjadi juara di kelas 125 cc dengan total memenangi 11 dari 15 balapan di musim tersebut. 

Keberhasilan tersebut membuat Aprilia memutuskan untuk membawanya promosi ke kelas 250 cc. 

Di tahun pertamanya, Rossi hanya mampu menempati peringkat kedua setelah kalah bersaing dengan Loris Capirossi. 

Namun, ia kemudian membalas kegagalan tersebut pada tahun 1999 dengan berhasil menjadi juara setelah unggul atas pembalap Jepang Tohru Ukawa. 

Tak pelak, Rossi kemudian naik ke kelas tertinggi di 500 cc bersama Honda di tahun 2000.

Meski di dua balapan awal Rossi gagal finis, The Doctor (julukannya) kemudian berhasil memperbaiki penampilan dan menantang untuk gelar juara. 

Akan tetapi, gelar MotoGP pada tahun tersebut menjadi milik Kenny Roberts Jr yang tampil lebih konsisten sepanjang musim. 




Sumber : MotoGP




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x