JAKARTA, KOMPAS.TV – Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2021 menurut jadwal akan diumumkan pada 2-3 Agustus 2021. Namun, belum semua instansi yang membuka lowongan CPNS 2021 mengumumkan hasil seleksi adiministrasi.
Plt Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Paryono menjelaskan, apabila hasil seleksi administrasi belum diumumkan, maka artinya instansi tersebut belum selesai melakukan verifikasi.
Dengan demikian, pengumuman seleksi administrasi CPNS 2021, bisa diakses usai instansi memverifikasi keseluruhan berkas pelamar. “Harusnya (sekarang) sudah ada (instansi yang mengumumkan),” ujarnya, Senin (2/8/2021), dikutip dari Kompas.com.
Paryono juga menegaskan, dalam surat BKN memang tidak disebutkan keharusan adanya jam pengumuman tertentu terkait kapan hasil seleksi administrasi CPNS 2021 tersebut diumumkan.
Sementara, terkait jumlah instansi yang sudah mengumumkan, pihaknya mengaku belum memiliki datanya. Namun, menurutnya, maksimal pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2021 akan dilakukan pada Selasa, 3 Agustus 2021 pukul 23.59 WIB.
Adapun pengumuman hasil seleksi administrasi dapat dilihat pada akun SSCASN masing-masing pelamar. Untuk melihat hasil seleksi, pelamar dapat mengakses laman sscasn.bkn.go.id.
Baca Juga: Tak Perlu Khawatir, Pendaftar CPNS 2021 yang Tak Lolos Seleksi Adminstrasi Bisa Ajukan Kesempatan
Pengumuman juga akan disampaikan instansi melalui kanal informasi resmi masing-masing instansi.
Berikut ini cara mengecek pengumuman CPNS 2021 melalui laman SSCASN:
Baca Juga: Cara Ajukan Sanggah Hasil Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK 2021
Sumber : Kompas TV/Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.