SOLO, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan informasi tentang peringatan dini cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Indonesia untuk hari ini, Jumat (23/7/2021).
Melalui laman resminya, BMKG memprediksi 10 wilayah berpotensi hujan lebat dan disertai kilat atau petir serta angin kencang.
Sirkulasi siklonik terpantau di wilayah Samudera Hindia barat Sumatera.
Daerah pertemuan atau perlambatan kecepatan angin atau konvergensi terpantau memanjang di Sulawesi bagian tengah.
Baca Juga: BMKG Minta Kemensos Antisipasi Potensi Gempa dan Tsunami Setinggi 28 Meter di Pacitan
Selain itu, konvergensi juga terjadi di wilayah Laut Banda hingga Laut Seram, dan di Papua.
Kondisi ini mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.
Berikut wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:
Baca Juga: Hari Ini, Kamis 22 Juli 2021 Banten-Jabar Bakal Hujan Lebat, BMKG: 15 Wilayah Waspada Cuaca Ekstrem
- Bengkulu
Sumber : Kompas TV/BMKG
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.