Kompas TV nasional peristiwa

Atta Halilintar Ikut Sandiaga Serahkan 1000 Hewan Kurban Untuk 17 Provinsi

Kompas.tv - 20 Juli 2021, 18:43 WIB
Penulis : Yuilyana

DEPOK, KOMPAS.TV – Youtuber Atta Halilintar ikut bersama Menparekraf Sandiaga Uno dalam pembagian kurban di rumah pemotongan hewan, Jalan Kemakmuran, Cisalak, Depok.

“Makasih pak Sandi, pak slamet, yang sudah ajak ke sini. Menurutku ini influence yang baik untuk anak muda berlomba-lomba berbagi berkurban, apalagi di sini gak main-main, 1000 ke seluruh nusantara, ini semoga jadi berkah buat banyak orang.”ucap Atta pada media, Selasa (20/7/2021). 

Menurutnya jika masyarakat serempak berkurban maka akan jadi berkah untuk banyak orang.

“Insya Allah kalau semua berlomba berkurban gak ada yang kelaparan. Hampir semua kandang sapinya habis, berlomba-lomba berkurban, Campaign-nya pak Sandi bisa jadi berkah, pengaruh buat anak-anak muda.”lanjut Atta. 

Adapun 1000 Hewan kurban dibagikan untuk masyarakat di 17 provinsi.

Di antaranya di  Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, Jawa Barat, DKI Jakarta, Banten, Kalimantan Selatan, Sulawesi utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi tenggara, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Sumatera Utara, Riau, NTT, dan  NTB. 

Jenis hewan kurban tersebut meliputi sapi, kerbau, dan kambing.

Video Editor: Noval
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x