Kompas TV olahraga kompas sport

Kontingen Olimpiade Indonesia Telah Tiba di Jepang, KBRI Tokyo Beri Sambutan

Kompas.tv - 18 Juli 2021, 17:18 WIB
kontingen-olimpiade-indonesia-telah-tiba-di-jepang-kbri-tokyo-beri-sambutan
Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Jepang, Heri Akhmadi berfoto dengan Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC), Raja Sapta Oktohari saat menyambut kedatangan 13 atlet Indonesia untuk Olimpiade Tokyo di Bandara Narita, Tokyo, Jepang, Minggu (18/7/2021). (Sumber: KBRI Tokyo)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Gading Persada

TOKYO, KOMPAS.TV - Kontingen Olimpiade Indonesia, yang terdiri dari 13 atlet beserta 11 pelatih dan ofisial, telah mendarat di Bandara Narita, Tokyo, Jepang, Minggu (18/7/2021).

Dengan rincian, empat atlet panahan, empat atlet angkat besi, satu atlet menembak, dua atlet renang, dan dua atlet selancar.

Kedatangan Kontingen Indonesia ini dipimpin oleh Chef de Mission (CdM), Rosan P Roeslani dan Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC), Raja Sapta Oktohari serta empat tim pendukung CdM.

Setibanya di Jepang, rombongan atlet dan ofisial Indonesia langsung mendapat sambutan dari Tim Olimpiade Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).

Baca Juga: Jadwal Lengkap Pertandingan 46 Cabang Olahraga Olimpiade Tokyo 2020

Dalam sambutannya, Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Jepang, Heri Akhmadi menyebut Kontingen Indonesia sebagai putra-putri terbaik bangsa yang akan mengharumkan Tanah Air di pesta olahraga terakbar di dunia.

"Mereka berjuang menjunjung nama Indonesia. Semoga semua bisa memberikan yang terbaik untuk Ibu Pertiwi dan selalu dalam lindungan Allah SWT, Tuhan Maha Kuasa," ujar Heri.

Selanjutnya, Heri memastikan kawasan permukiman atlet atau Athelete's Village bakal menerapkan protokol kesehatan yang begitu ketat.

Dengan begitu, lanjut Heri, kondisi kesehatan atlet dapat selalu terjaga dan siap untuk mengikuti pertandingan dalam Olimpiade Tokyo.

Rombongan atlet dan ofisial Indonesia telah sampai di Bandara Narita, Tokyo, Jepang, Minggu (18/7/2021). (Sumber: KBRI Tokyo)

Baca Juga: Presiden IOC Minta Warga Dukung Olimpiade Tokyo Meski Ada Temuan Covid-19 di Kampung Atlet

Sementara itu, CdM Rosan P Roeslani mengapresiasi dukungan fasilitas dan penyambutan dari KBRI Tokyo kepada Kontingen Indonesia.

Rosan berharap, pada Olimpiade Tokyo ini, prestasi atlet-atlet Indonesia dapat menunjukan peningkatan dari gelaran sebelumnya.

"Semoga ada peningkatan prestasi dari para atlet. Fokus kami menyemangati para atlet karena ini adalah Olimpiade yang penuh tantangan di tengah pandemi Covid-19 seperti adanya pembatasan dan lainnya," kata Rosan P Roeslani.

Sebelumnya, Kamis (8/7/2021), rombongan tim bulu tangkis Indonesian juga telah lebih dulu berangkat ke Jepang untuk menjalani latihan di Perfektur Kumamoto.

Selepas itu, tim bulu tangkis Indonesia rencananya akan bertolak ke Tokyo, Senin (19/7/2021).

Baca Juga: 15 Orang Positif Covid-19 di Kampung Atlet, IOC Tetap Lanjutkan Olimpiade Tokyo

Sebagai informasi, sebelum bertandang ke Jepang, Kontingen Indonesia telah menerima vaksinasi dan menjalani karantina sesuai regulasi dari Tokyo Organising Committee of the Olympic and Paralympic Games (TOCOG).

Selain itu, CdM dan NOC Indonesia juga meningkatkan intensitas tes Swab PCR untuk seluruh atlet dan ofisial Kontingen Indonesia selama tujuh hari terakhir sebelum keberangkatan.

Dengan hasil tes pada hari ke-4 dan 30 jam sebelum keberangkatan wajib diserahkan ke pemerintah Jepang sebagai syarat keberangkatan.




Sumber : Kompas TV/KBRI Tokyo




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x