Kompas TV entertainment selebriti

Mobil Darurat Ananda Omesh Beroperasi, Segera Jemput Pasien Pertama

Kompas.tv - 14 Juli 2021, 08:31 WIB
mobil-darurat-ananda-omesh-beroperasi-segera-jemput-pasien-pertama
Omesh menyumbangkan mobil pribadi untuk dijadikan ambulan darurat. (Sumber: Instagram/@dianayulestari)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presenter Ananda Omesh mengumumkan mobil miliknya yang diubah menjadi kendaraan darurat untuk pasien Covid-19 telah mulai beroperasi, Selasa (13/07/2021).

Kabar tersebut Omesh bagikan melalui unggahan Instagram TV miliknya. Dalam operasi perdananya, dia mengatakan akan segera menjemput pasien di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur.

"Hari ini mobil darurat mulai beroperasi. Bismillah menjemput pasien pertama kita di Duren Sawit, dibawa ke rumah sakit," terang Omesh dikutip dari @omeshomesh.

Baca Juga: Omesh Mengaku Kesusahan Cari Alat Kesehatan untuk Mobil Darurat Covid-19 Miliknya

Omesh menjelaskan mobil darurat ini hanya bisa membawa pasien yang memiliki gejala ringan dan keadaannya masih tersadar.

Dia menyatakan mobil darurat miliknya bukanlah ambulance yang bisa membawa pasien dalam kondisi kritis.

"Sekali lagi kita hanya bisa mengantar pasien dalam kondisi sadar, tidak dalam kondisi kritis, karena ini bukan ambulance," ujarnya.

Baca Juga: Omesh Mengaku Kesusahan Cari Alat Kesehatan untuk Mobil Darurat Covid-19 Miliknya

Mobil yang disebut Omesh sebagai nama Mobil Darurat Padodi (Harapan, Doa, dan Dedikasi) itu akan dikendarai oleh beberapa orang relawan.

Menggunakan alat pelindung diri lengkap para relawan akan menjemput dan mengantar pasien gejala ringan menuju rumah sakit.

"Doakan teman-teman relawan kita. Bismillah kita menjemput pasien pertama di Duren Sawit untuk dibawa ke rumah sakit," terang Omesh.




Sumber : Instagram TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x