Kompas TV regional berita daerah

Keterisian RS Untuk Pasien Covid-19 Hampir Penuh

Kompas.tv - 13 Juli 2021, 19:21 WIB
Penulis : KompasTV Palembang

PALEMBANG, KOMPAS.TV - Tingkat keterisian Rumah Sakit di sejumlah daerah di Sumatera Selatan, dalam kondisi hampir penuh.

Di Rumah Sakit RK Charitas Palembang misalnya, keterisian Rumah Sakit untuk pasien covid-19 mencapai 90,38 persen.

Tingkat keterisian Rumah Sakit di sejumlah daerah di Sumatera Selatan, hampir penuh.

Di Rumah Sakit RK Charitas Palembang salah satunya, keterisian tempat tidur untuk pasien covid-19 telah mencapai 90,38 persen.

Sebelumnya pengelola RS sudah menambah kapasitas isolasi menjadi 114 tempat tidur. Namun penambahan tersebut nyaris seluruhnya terisi pasien.

Sebagian besar pasien berasal dari Kota Palembang yang bergejala sedang hingga berat.

Sementara sumber daya kesehatan serta stok oksigen di Rumah Sakit masih mencukupi.

Hingga 8 Juli 2021, keterisian Rumah Sakit di Sumatera Selatan mencapai 74 persen. Khusus Kota Palembang, keterisian di 18 Rumah Sakit rujukan covid-19 mencapai 85 persen.

Situasi tersebut dikhawatirkan memburuk seiring meningkatnya laju penularan covid-19 di masyarakat.

#bor #rumahsakit #palembang




Sumber :



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x