JAKARTA, KOMPAS.TV - Jadwal pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) 2021 telah dirilis oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), Selasa (29/6/2021)
Dalam surat bernomor 5587/B-KS.04.01/SD/K/2021, pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 diterangkan bakal dibuka pada Rabu (30/6/2021).
Untuk itu, bagi yang tertarik mengikuti seleksi tersebut, segera persiapkan strategi terbaik Anda. Salah satunya yakni melihat peta persaingan pada formasi CPNS yang diminati.
Dengan mengetahui formasi CPNS mana saja yang sepi peminat, setidaknya kemungkinan untuk lolos seleksi pun dapat lebih terbuka.
Baca Juga: BKN Umumkan 23 Instansi Mundur dari Pembukaan Seleksi CPNS dan PPPK 2021
Berdasarkan catatan BKN pada pendaftaran tahun lalu, terdapat beberapa formasi CPNS yang minim peminat. Melansir Tribunnews.com, berikut daftar formasi CPNS tersebut.
Baca Juga: CPNS 2021: Ini Daftar Instansi dan Formasi yang Dibuka untuk Lulusan SMA
Sementara itu, ada pula beberapa instansi yang memiliki sedikit jumlah pelamar. Berikut datanya beserta total jumlah pendaftarnya pada tahun lalu.
Baca Juga: Cara Cek Akreditasi Universitas dan Prodi untuk Syarat Pendaftaran CPNS 2021
Sebagai informasi, untuk tahun ini, jumlah ASN yang dibutuhkan ada sebanyak 1.275.384 formasi. Rinciannya, 83.669 formasi di pemerintah pusat dan 1.191.718 formasi di pemerintah daerah (pemda).
Untuk kebutuhan pemda terdiri dari PPPK guru sebanyak 1.002.616 formasi, PPPK non guru 70.008 formasi, serta CPNS 119.094 formasi.
Selain memperhatikan persaingan, jangan lupa untuk menyiapkan sejumlah dokumen yang menjadi persyaratannya mulai dari sekarang.
Adapun dokumen yang perlu disiapkan sebagai syarat untuk medaftarkan diri pada seleksi CPNS adalah sebagai berikut:
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.