Kompas TV regional update corona

Candi di Sleman Tutup dan Tidak Terima Wisatawan sampai 2 Juli 2021

Kompas.tv - 28 Juni 2021, 12:10 WIB
candi-di-sleman-tutup-dan-tidak-terima-wisatawan-sampai-2-juli-2021
Candi Prambanan tetap buka terbatas (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Purwanto

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Sejumah candi dan situs di Sleman tutup dan tidak menerima wisatawan sampai 2 Juli 2021. Aturan penutupan candi dan situs di Sleman ini berlaku sejak 23 Juni lalu.

Menurut Kepala Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) DIY, Zaimul Azzah, wisata ke candi ditutup sementara sesuai surat edaran Dirjen Kebudayaan terkait situasi pandemi Covid-19 terkini. Ia tidak menampik, sebelumnya, wisata candi di Sleman memang sempat dibuka kembali untuk kegiatan wisata.

"Tapi karena ada lonjakan kasus penyebaran Covid-19, Dirjen Kebudayaan memilih untuk menghentikan kunjungan wisatawan sementara," ujarnya.

Baca Juga: Tetap Buka Pada Masa Libur Lebaran, Jumlah Wisatawan di Candi Prambanan Menurun

Candi di Sleman yang ditutup sementara meliputi, Candi Sambisari, Candi Kalasan, Candi Sari, Candi Barong, Candi Banyunibo, Candi Ijo, Candi Gebang, dan Candi Kedulan. 

Kepala Unit Penyelamatan, Pengembangan, dan Pemanfaatan BPCB DIY Muhammad Taufik mengatakan jika angka kasus Covid-19 menunjukkan penurunan, wisata candi bisa kembali dibuka pada 3 Juli 2021. Namun, apabila angka kasus Covid-19 masih tinggi, BPCB akan memperpanjang waktu penutupan wisata candi di Sleman.

Baca Juga: Borobudur Trail of Civilization: Paket Wisata Cerminan Relief Candi Budha Terbesar di Indonesia

 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x