Kompas TV nasional update corona

Anies Jelaskan Situasi Terkini Covid-19: Kondisi Jakarta Belum Baik

Kompas.tv - 26 Juni 2021, 11:39 WIB
Penulis : Sadryna Evanalia

JAKARTA, KOMPAS.TV – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjelaskan situasi kasus Covid-19 di Jakarta. Menurut Anies Jakarta masih dalam kondisi yang belum baik. Pandemi Covid-19 gelombang Jakarta pun masih melanda Jakarta.

“Jakarta masih dalam kondisi belum baik. Pandemi gelombang kedua masih melanda Jakarta,” kata Anies Baswedan dalam video di akun Instagramnya (25/6/2021) malam.

Ia juga menjelaskan bahwa rekor penambahan kasus harian Corona di Jakarta yaitu sebanyak 7.505 pada Kamis, 24 Juni 2021 lalu dan pada Jumat, 25 Juni 2021 kasus baru Covid-19 harian masih tinggi sebanyak 6.934 kasus.

Anies pun mengatakan kasus Covid-19 aktif di Jakarta lebih tinggi daripada pandemi Covid-19 gelombang pertama pada Februari.

“Kasus aktif jumlah orang terkonfirmasi positif sedang isolasi mandiri atau isolasi di rumah sakit jumlah aktif lebih dari 40 ribu di Jakarta dan masih naik, padahal gelombang pertama paling tinggi 27 ribu,” ujarnya.

Anies pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. Ia meminta kepada masyarakat agar tetap di rumah saja selama akhir pekan. Jika ingin berolahraga diharapkan olahraga dekat dengan rumah.

Video Editor: Faqih Fisabilillah




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x