Kompas TV nasional update

Ngaku Sebagai Rasul, Pimpinan Pusdiklat Dai Bandung Diamankan Polisi

Kompas.tv - 26 Juni 2021, 10:05 WIB

KOMPAS.TV - Tim Gabungan Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Bandung dan Tim Polsek Buah Batu, memeriksa 8 orang pengurus yayasan yang diduga melakukan penistaan agama.

8 orang itu dibawa polisi karena diduga adanya ajaran sesat hingga terjadi perselisihan dengan warga di Cijawura Bandung.

Perselisihan tersebut terjadi setelah seorang pria pemimpin Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Dai di Kota Bandung mengaku sebagai rasul. 

Sebelumnya, sejumlah warga menggeruduk tempat Pusdiklat Dai yang lokasinya di Kelurahan Cijawura, Kecamatan Buahbatu, Bandung pada Rabu (23/6) malam.

Warga Cijawura lalu menuntut agar seluruh anggota dari yayasan tersebut tidak berkegiatan dan dipindahkan ke tempat lain.

Polisi sempat melakukan mediasi antara perwakilan warga dan pihak yayasan.

Namun warga bersikeras dengan tuntutan penghentian aktivitas yayasan.

Polisi lantas membawa 8 orang dari pihak yayasan untuk pemeriksaan lebih lanjut.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x