JAKARTA, KOMPAS.TV - Mobil ambulans pembawa jenazah Covid-19 terus berdatangan ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara.
Dari pantauan tim liputan KompasTV, hingga pukul 10:00 WIB sudah ada 10 jenazah pasien Covid-19 yang dimakamkan di TPU Rorotan, Cilincing, Jakarta Utara.
Beberapa orang tampak sedang menunggu giliran pemakaman jenazah keluarga mereka. Sebagian duduk-duduk di dekat pintu masuk pemakaman, sebagian lagi menunggu di mobil pribadi.
Sejak digunakan sebagai lahan pemakaman khusus pasien Covid-19 pada akhir Maret 2021 lalu, tercatat sudah lebih dari 900 jenazah pasien Covid-19 yang dimakamkan di TPU Rorotan.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memutuskan untuk membuka TPU Rorotan sebagai lahan baru yang akan digunakan khusus memakamkan pasien Covid-19.
Keputusan ini diambil setelah areal pemakaman di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, sudah melebihi kapasitas.
Pemprov DKI mempersiapkan sekitar tiga hektar lahan di TPU Rorotan. Lahan seluas itu bisa menampung sekitar 7.200 petak makam.
Video Editor: Agung Ramdani
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.