Kompas TV regional update corona

Cegah Penularan Covid-19, Seluruh Wisata Cagar Budaya di Blitar Tutup Sementara

Kompas.tv - 25 Juni 2021, 14:40 WIB
Penulis : Natasha Ancely

BLITAR, KOMPAS.TV - Seluruh wisata cagar budaya yang ada di Blitar, Jawa Timur ditutup sementara. Penutupan dilakukan untuk mencegah penularan covid-19 yang lebih masif.

Kompleks wisata Candi Penataran yang terletak di Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar ditutup sementara waktu.

Penutupan idilakukan mulai tanggal 21 Juni hingga 2 Juli 2021 oleh balai pelestarian cagar budaya Jawa Timur.

Selain Candi Penataran, seluruh wisata cagar budaya yang berada dibawah naungan BPCB yang ada di daerah Jawa Timur juga dilakukan penutupan.

Sementara itu selama penutupan tersebut objek cagar budaya akan tetap dilakukan pembersihan agar tetap dalam kondisi baik.

Candi Penataran sendiri merupakan salah satu ikon wisata di Blitar. Rata-rata dalam satu hari ada 500 hingga 700 orang pengunjung yang datang untuk berwisata sekaligus belajar tentang sejarah.

Nantinya akan ada evaluasi lagi sebelum membuka kembali wisata cagar budaya. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus covid-19 yang lebih masif.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x