Kompas TV regional berita daerah

Ruang Isolasi Penuh, RS Terapkan Buka Tutup Pasien

Kompas.tv - 25 Juni 2021, 13:29 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Melonjaknya pasien Covid-19, membuat Rumah Sakit Bendan di Kota Pekalongan, Jawa Tengah, memberlakukan sistem buka tutup pasien. Sistem buka tutup pasien ini telah dilakukan RS Bendan Kota Pekalongan sejak seminggu terakhir. Sistem ini diberlakukan karena sejumlah ruangan yang dikhususkan untuk pasien Covid 19 sudah penuh. Bahkan, Ruang IGD dan satu ruang lainnya sudah digunakan untuk merawat pasien positif Covid 19.

Sejak Selasa (22/06/2021), RSUD Bendan telah merawat 50 orang pasien, padahal jumlah kapasistas sebenarnya hanya untuk 26 pasien. “Tetap pakai sistem buka tutup, jadi pada saat ruang yang kita sediakan untuk IGD Covid ada yang transfer ke ruang kegiatan, maka akan kita masukkan pasien lagi, " jelas Junaedi Wibawa, Direktur RSUD Bendan. 

Sejumlah pasien yang tengah dirawat di RSUD Bendan merupakan warga Kota Pekalongan, Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Pemalang serta Batang. Walikota pekalongan Afzan Arslan Junaidi mengakui seluruh rumah sakit di Pekalongan, baik milik pemerintah maupun swasta saat ini sudah penuh. Data dari Satgas Covid-19 hingga 22 Juni 2021 ada 2.826 orang yang terkonfirmasi Covid-19, terdiri dari 35 pasien dirawat, 178 orang melakukan isolasi mandiri dan 2.457 pasien sudah sembuh.

#rumahsakitbendanpekalongan #sistembukatutuppasiencovid #rumahsakitdipekalonganpenuhpasiencovid




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x